Logo Design by FlamingText.com
Logo Design by FlamingText.com

Tuesday, 23 January 2018

Menteri India Desak Penghapusan Teori Evolusi Darwin Dari Kurikulum Sekolah

Ilustrasi Teoti Evolusi

Menteri Pendidikan India Satyapal Singh, mendesak agar teori evolusi Darwin dihapus dari kurikulum karena hal itu tidak terbukti kebenarannya. Dia berpendapat bahwa tidak ada seorang pun yang pernah melihat seekor kera berubah jadi manusia.

Meski pendapatnya itu mendapat kecaman dari para ilmuan, namun Singh tetap pada pendiriannya. Bahkan dirinya menyatakan bahwa pihak kementerian siap menjadi tuan rumah apabila akan diadakan konferensi internasional di mana para ilmuwan akan berdebat mengenai masalah ini.

"Saya memiliki daftar sekitar 10 sampai 15 ilmuan hebat di dunia yang mengatakan bahwa tidak ada bukti yang dapat membenarkan teori evolusi itu. Bahkan Albert Einstein pun setuju bahwa teori ini tidak ilmiah," katanya, saat berpidato di universitas Negara Bagian Assam, dikutip dari laman the Guardian, Selasa (23/1).

Singh yang memiliki gelar sarjana kimia dari Universitas Delhi menyatakan hal ini dengan kapasitasnya sebagai ilmuwan sains.

"Teori Darwin salah secara ilmiah. Oleh karena itu hal itu harus dihapuskan dari kurikulum sekolah atau perguruan tinggi," tegasnya.

"Sejak pertama kali manusia terlihat di bumi, wujudnya adalah manusia. Tidak ada seorang pun, termasuk nenek moyang kita, secara tertulis maupun lisan yang mengatakan bahwa mereka pernah melihat seekor kera berubah jadi manusia," lanjutnya.

Pernyataan Singh tersebut mendapat beragam reaksi dari publik. Bahkan, lebih dari 2.000 ilmuwan India menandatangani sebuah petisi untuk mengecam pernyataannya.


Sumber: merdeka.com

0 comments:

Post a Comment